Dewan Pengawas, Direksi, dan Seluruh Karyawan Perumda Tirta Musi Palembang mengucapkan selamat dan sukses kepada Drs. H. A. Teddy Setiabudi, M.T., Direktur Utama PERUMDA Air Minum Tirta Raharja, atas terpilihnya beliau sebagai Ketua Umum PERPAMSI (Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia) periode 2025–2029.

Terpilihnya beliau menjadi wujud kepercayaan atas dedikasi, integritas, serta kontribusi yang konsisten dalam memajukan sektor penyelenggaraan air minum di Indonesia. Dengan kepemimpinan yang visioner, diharapkan PERPAMSI semakin mampu meningkatkan kolaborasi, memperkuat kapasitas perusahaan air minum daerah, serta mendorong pelayanan air minum yang profesional, berkualitas, dan berkelanjutan bagi masyarakat di seluruh Indonesia.

Selamat mengemban amanah. Semoga sukses dan membawa PERPAMSI menuju era yang lebih maju dan inovatif.