Selasa, 07 Januari 2026.

Instalasi Pengolahan Air (IPA) Rambutan Perumda Tirta Musi Palembang mendapat kunjungan dari mahasiswa Universitas Muhammadiyah Ahmad Dahlan (UMAD) Palembang.
Dalam kunjungan ini, para mahasiswa melihat langsung bagaimana proses pengolahan air bersih dilakukan sebelum akhirnya disalurkan ke pelanggan. Tim kami juga berbagi penjelasan seputar operasional instalasi dan standar kualitas air yang diterapkan. Semoga kunjungan ini menambah ilmu dan pengalaman bagi para mahasiswa. Terima kasih telah berkunjung ke Instalasi Pengolahan Air (IPA) Rambutan ✨